30 Desember 2011

Mengeja Akhir Tahun

Diposting oleh tiu_aja di 15.29 0 komentar
Fajar berjelaga meniupkan angin timur menuju barat...
Simfoni kala Sang Pencipta sorak sorai pengelana,
sebagian menggapai mimpi...
sebagian menikmati mimpi...
ada lagi yang hanya mencari arti hidupnya.

Semua menari dalam hembusan takdir masing-masing!!!
hingga mentari muncul,
lalu tenggelam kembali,
Dan berulang kembali....

Sampai saat semua terhenti,
akan tercitra segala polah lamau dan seluruh bagian kehidupan...
Sedang nilai,
merupakan hak Sang Pemilik!!!
Bukan yang lain....



28 Desember 2011

2 telinga, 1 mulut, 2 tangan

Diposting oleh tiu_aja di 14.58 0 komentar
Menelisik satu persatu lambaian tari sang pesohor,
menyibakkan tabir gundah gulananya masa hidupnya

Kemudian jika saatnya menjadi manusia yang mengetahui,
berat beban pikul mengunci rahasia suci

Ada kewajiban untuk menyelesaikan masalah,
pun sekedar menyimpannya saja

Semoga masih punya banyak tenaga untuk mengayunkan pertolongan,
agar kuncup yang malu berkembang menjadi bunga yang bermekaran...
Semoga masih ada banyak kotak-kotak harta karun dan lorong penyimpanan tak berujung,
agar semua tersimpan rapi dan walaupun hanya akan menjadi kotak usang...



NB:
Terima Kasih untuk kepercayaannya
v(^ __ ^)>
Tetap Semangat!!!!!!

23 Desember 2011

Ucapan Terima Kasih untuk Semua Teman2ku...

Diposting oleh tiu_aja di 17.25 2 komentar
Saya Ucapakan terimakasih teramat dalam kepada semua teman2 yang dengan senang hati membantu terlaksananya packing souvenir kampanye gizi kolosal - Ketuk Seribu Pintu Peduli Gizi Balita. Sangat membantu Panitia. Walau dengan guyuran hujan lebat, yang sempat penggenang diruang utama (tempat kita packing), tapi semangat teman2 untuk membantu panitia tetap besar. I give applause and a thousand thumbs up for that.
Semoga ini merupakan awal yang baik untuk acara kita di hari minggu besok.  Dan semoga acara kita lancar, aman terkendali semuamuanya... Semua aksi dilaksanakan dengan hati gembira dan ikhlas pada masing-masing kita... lalu semua terhibur di hari seninnya (itu sebuah upah yang berharga mahal utk berkumpulnya semua semua keluarga besar PKPU - Setidaknya itu menurutku)... Kalo pun ada halangan bisa diatasi bersama... Aaamiin...

Sego lemes, yo rek!!!
Sing Kuwoso sing mbales

Heeeeeeeemmm.....
We will have a great weekend. I can imagine it!!!!
Tetap Semangat untuk semua amanah di tahun depan, kawan!!!! 

20 Desember 2011

Kabid Baru, Semangat Baru... Kabid Dulu, Tetap Guruku...

Diposting oleh tiu_aja di 08.42 0 komentar
"Semuanya pasti akan berubah, tidak ada yang kekal dalam kehidupan. Yang kekal hanyalah perubahan itu sendiri."

Demikianlah kalimat bijak yang beberapa waktu lalu disampaikan kembali oleh seorang guru spiritualku. Dan itu kami alami kemarin. Per 19 Desember 2011 merupakan awal baru pembenahan PKPU Surabaya. Kebijakan baru yang memberikan terapi shock pada tiap diri yang berada didalamnya. Paling utama adalah terkait Stuktur PKPU Surabaya 2012....Huuuuuuuwaaaaa.....dan perubahan itu paling terlihat dipenghuni lantai2... Heeeeeeeem... Pak Boss PDG kami, diganti!!!

Pak Boss "When" sang The Dragon Master Poo kami, Suhuu kami, Bapak M. Azwar Anas yang kami hormati dan yang paling ditunggu ilmunya, Beliaunya diamanahi departemen lain, SDM. Sempat sedih sich, apalagi Ryphua, sepertinya dia yang paling kehilangan, sampai menitikkan air mata. Yang terpikir mendengar berita itu adalah masihkah bisa kami menanyakan tentang semuamua yang ingin kami tau kepada beliau??? Bagaimana dengan diskusi Zakat yang beliau paling tau isi kitab Zakat setebal itu...heeeemmm... Apa kami bisa tanpa orang yang sangat detail dan terstuktur itu? Dan pada saat yang sama, terbesit semangat, "KAMI MAMPU!!!"

Dua kata itu muncul saat kami tahu siapa pengganti The Dragon Master kami. Mbak Siti Lutfia, yang Maburekso di PKPU, Emak kami, Curahan hati kami, sang pemberi solusi. Yaaaa... Kami tak akan pernah ragu untuk menatap masa depan PDG yang sudah kami rencanakan bersama Mr."When"... Dan selalu kami ingat, kami tidak pernah kerja sendiri, lalu kami sangat yakin Allah-lah yang akan menguatkan dan mengkokohkan rencana kami.

Yah... Pak Anas dan Mbak luth akan bertukar Posisi. Sangat Ekstrim memang untuk pak Anas dari PDG ke SDM/GA, dan tripel Ekstrim untuk mbak Luth, dari Keu/SDM/GA ke PDG...tidak heran jika tadi beliau sempat kehilangan kemachoannya krn terharu dan menangis...

Heeem... untuk semua itu akan aku kirimkan 1000 Semangat untuk Pak Anas, agar bisa mengurus seluruh SDM PKPU supaya bisa membesarkan dan mengembangkan PKPU. Dan aku berikan 3000 Semangatku untuk mbak Lutfi, untuk menjadi Emak PDG yang terbaik di PKPU dan diberi banyak tenaga untuk mengurusi kami anak2 barunya dan PDG keluarga barunya.

Lalu Aku akan salurkan 2500 Semangat lg untuk ke 5 anggota PDG selain aku, termasuk didalamnya anggota baru PDG, Pak Feri, Empat yang lain:Pak Malik, Riphua, A-Chihe dan Nora. Masing2 500, tenang kawan jangan berebut, pada kebagian kok!!!

Setelah itu kutransfer 1000 semangat untuk Teh Elis dan Mbak Adah-yang tadi jg sempat menangis akan kehilangan induknya, 2org anak buah mbak luth yang akan mandiri dan Teteh sebagai Komandan keuangan sekarang. Masing2 500 semangat ya!!!

Untuk pak dedi dan lia yang akan jadi anak buah Pak Anas, jangan khawatir kalian tetap kebagian semangat dariku, masing2 500 ya! jd untuk kalian berdua sdh kuberi 1000 semangatku.hehehe...

kok kyknya semangatku banyak banget ya???? hohohoh... aku sudah menghadiahkan 8500 Semangat untuk Org2 di 3 departemen, masih 1500 untuk 7 prajurit PHP yang siap tempur ditahun 2012, yang rata ya mbaginya... =) maaf tidak memberi terlalu banyak energi semangat untuk PHP, krn kuyakin kalian punya ribuan semangat yang bisa tercurah untuk PKPU dan dg segala perubahannya.
Hemmmm.... 10000 semangat telah kusalurkan... akan kubuat 1000000 (dibaca 1jt) Semangat lagi - Bahkan lebih - untuk kubagian kesemua orang yang membutuhkan ditahun depan, selain buatku juga...hooosh... SEMANGAT!!!!

So, tidak ada alasan untuk tidak menjadi yang terbaik ditahun 2012. Tahun depan akan menjadi tahun pembuktian tiap rencana yang telah kami susun ditahun 2011 untuk PKPU lebih maju lagi dan lagi dan lagi... Lebih berkembang lagi dan lagi dan lagi... di tahun 2012... Bukan untuk kami sendiri, tapi untuk umat manusia dimuka bumi....Aamiin...


PKPU Satu... Maju.... Allahu Akbar!!!!!!



NB: Team PDG kalian bersamaku juga kan??? Love you all Guys, coz Allah, of course....
      *)Emak PDG Baru kami, Mbak Luth, Bismillah, Kita Pasti Bisa!!!!

13 Desember 2011

Untuk Sahabatku

Diposting oleh tiu_aja di 15.35 2 komentar
Apakah kau tak bernyali,
melihat hamparan kenyataan didepanmu?
Lalu kau eluhkan bebanmu sambil menangis tersedu

Berapa banyak tetes duka dapat hapuskan lagu laramu?
Apalagi yang bisa disohorkan dari seorang pecundang ketakutan?

Sepertinya dunia telah begitu buruk kau pandang,
hingga hampir mati memikirkannya!!!!

Bangun Kawan!!!!
Sungguh kau belum menaklukkan apapun...

2 Desember 2011

Princess of 2nd floor, PKPU Surabaya

Diposting oleh tiu_aja di 09.03 0 komentar
Ini adalah kenarsisan yang nyata dari para putri lantai 2 PKPU Surabaya...
Up load semua gambar ini bukan bermaksud apa-apa hanya sebuah bukti bahwa kami sangat bahagia... Bukti rasa syukur kami pada Allah Swt, untuk semua nikmat berupa kesempatan yang diberikan pada kami untuk selalu bersama dan kenangan yang bisa kami letakkan dihati sebagai harta berharga yang bisa kami ceritakan kembali untuk masa depan...
Jika berkenan dan kurang berkenan silahkan komen ya...hehehe...


Ini cerita dipinggir kolam renang....




ini yang moto org PDG...


ini yang moto org keuangan, hehehehe...












Ini cerita tentang Kedatangan kami di penikahan anak buah Manajer GA, Pak Arif.
Kami sempat menengok kebun teh Rolas, dilawang... Ini sebagian kisah di kebun tehnya...

















Ini lain lagi, ini kisah kami, ini cerita tentang kami dan tempat singgasana kami berada... 2nd floor at Graha PKPU Surabaya...





Nah Kalo yg satu ini suatu kisah buka puasa kami...
Buka puasa kami yang termewah, sepanjang pertemuan kala itu, tanggal pertama dibulan Desember 2011, saat amplop keringat kami dibagikan...hehehehe,,,,gajian maksud e....





Itulah seklumit perjalanan narsis kami, diluar jam kerja kami memang sangat narsis untuk keeksisan kata "Aktualisasi" diri kami...
hehehe...teman2 yang berada difoto, kalo ga sepakat dengan penguploadan ini bilang ya...biar ta tampung masukannya, tp dg satu syarat foto ini harus tetap tampil...hahahaha....intine rek, kembali ke poin satu, Foto Iki Ga Oleh Dihapus dari memory kalian jadi kubantu dengan mengupload di blog q...
Semoga bermanfaat untuk menyegarkan memory qt bahwa We are One, Galz....
 

THe WaY oF LiFe Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea